Skip to main content

PESONA INDAH PANTAI SRAU PACITAN _ PESONA PACITAN

 PESONA INDAH PANTAI SRAU PACITAN - Assalamu'alaikum Wr Wb

Selamat pagi sob, bertemu lagi dengan saya. Dalam postingan kali ini masih seperti postingan sebelumnya, kita masih jalan jalan dulu sob di pantai. Kalau sebelumnya kita membahas tentang PANTAI SOGE kali ini membahas tentang PESONA PANTAI SRAU PACITAN.

Oke langsung saja sob.
Jika sobat ke tempat ini, dari kejauhan suara deburan ombak akan terdengar seperti mengucapkan selamat datang kepada wisatawan yang berkunjung ke tempat ini. Dan benar saja begitu sampai di Pantai Srau ini lebutnya pasir putih yang menggelitik jemari kaki seolah menjadi sambutan yang dihadirkan oleh pantai indah ini. Pantai di kawasan Pacitan memang terkenal dengan ombaknya yang cukup besar. Begitu pula yang dimiliki oleh Pantai Srau. Deburan ombak yang ada di pantai Srau mebuatnya menjadi tempat yang pas untuk surfing. Tidak hanya peselancar lokal saja yang sering pamer aksi disini. Wisatawan mancanegara juga banyak yang datang ke Pantai Srau untuk sekedar berselancar dan menikmati udara pesisir yang alami dan menenangkan

Pantai SRAU sendiri terletak di Dusun Srau, Desa Candi, Kecamatan Pringkuku, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Pantai ini memiliki keindahan tersendiri yang tidak ada di tempat lain sob. pasir putih yang ada di pantai ini sangat bersih. Juga terdapat pohon kelapa di pinggir pantai yang membuat tempat ini sejuk. Ombak yang besar dan juga pemandangan seperti bukit dan bebatuan besar di sini juga menjadi tempat favorit untuk berfoto oleh para pengunjung. Seperti halnya di PANTAI PIDAAN jika air sedang surut sobat bisa berjalan menuju batu-batu karang untuk mencari spot foto yang bagus. Keberadaan bukit-bukit karang di pantai Srau membuat pantai ini terbagi menjadi tiga bagian. Bagian pantai yang bisa digunakan untuk bermain-main air dan pasir adalah bagian yang paling barat. Di bagian pantai sebelah barat ada sebuah sumber air tawar.

Jika sobat senang berfoto tempat ini sangat cocok untuk spot foto. Jika sobat berkunjung ke pantai ini kalian akan merasakan bagai memiliki pantai pribadi. Dikarenakan tempat ini sangat minim pengunjung sob. Dengan pantai yang sangat bagus sangat sayang kalau tempat ini tidak banyak pengunjung.

Dan untuk sobat yang sering camping, tempat ini juga pas untuk digunakan sebagai tempat camping. Biasanya banyak orang yang sering camping di sini. Tapi sayangnya paling banyak hanya orang Pacitan saja. Mungkin jika tempat ini sudah banyak diketahui oleh wisatawan tempat ini akan ramai pengunjung.

Satu lagi yang tidak kalah menarik dari tempat tempat wisata lain di Pacitan sob yaitu kita bisa melihat dan menikmati sunset dari anjungan kecil yang memang sudah tersedia di Pantai Srau untuk para wisatawan yang berdatangan ke sini. Datang saja ke pantai Srau pada sore hari saat cuaca sedang cerah. Silakan lihat sendiri bagaimana cantiknya sunset disana. Siapkan kamera yang bagus

Tapi sayangnya tempat ini sangat jauh dari Kota sob. dan juga tempatnya juga bisa dikatakan di pedalaman.
Tapi jangan khawatir, dengan fasilitas jalan yang juga baik, juga kalo sobat kesasar kan bisa pake GOOGLE MAP hehe. Tapi kalo bisa jangan kesasar lah. Perjalanan dari Pacitan kota menuju pantai SRAU ini lebih kurang sekitar 30 menit menggunakan sepeda motor. Sebelum kita ke perjalanan, Sebelumnya siapkan handphone terlebih dahulu untuk jaga jaga kalo sobat kesasar hehe. Nah untuk rutenya sendiri, kalau dari alun alun kota Pacitan, kita langsung saja ke arah pantai Teleng Ria atau arah Pacitan Wonogiri rute BIS. Kemudian siapkan skil berkendara sobat karena jalan ini berkelok. Selanjutnya sobat cari petunjuk arah ke pantai SRAU. 

Untuk arah dari PANTAI TELENG RIA, Nanti sobat akan bertemu pertigaan dan diarahkan ke kiri. Setelah sobat sudah di jalan tersebut, sobat terus saja. Lalu sobat akan menuju ke desa candi. Sudah sampai Desa Candi maka anda tinggal ikuti saja petunjuk ke Pantai Srau , perjalanan dengan mobil pribadi akan memakan waktu sekitar 50 menit dari Kota dengan melalui jalan pegunungan yang berkelok-kelok, namun aspalnya cukup mulus dan banyak pemandangan bagus yang bisa dinikmati sepanjang perjalanan.

Jika dari arah Pacitan - Wonogiri dari arah kotan kita juga akan dipertemukan di pertigaan. Tetapi jika melewati jalan ini maka sobat jangan kaget dengan jalan yang nanjak. Jika melewati jalan ini sobat terus saja ke arah Wonogiri sampai anda sampai di kecamatan Pringkuku. Nanti akan ada pertigaan yang ada disana, Pertigaan tersebet merupakan pertemuan antara jalur Bis dari arah PANTAI TELENG RIA dan dengan jalan ini sob. Jika sudah menemukan jalan ini sobat langsung saja belok ke kiri, lalu terus saja sampai sobat menemukan pertigaan lagi yang mengarahkan sobat ke Pantai Srau ini. Jika sudah ketemu sobat langsung saja belok ke kanan. Dan selanjutnya rutenya akan sama dengan yang di atas.

Di pantai SRAU sendiri juga ada kuliner Pacitan yang bisa sobat cicipi. Jadi sobat jangan khawatir jika sobat lapar diperjalanan. Berada di suatu tempat yang baru bertama kali dikunjungi memang kurang afdol rasanya jika belum mencicipi kuliner khas dari daerah tersebut. Begitu pula jika sobat sedang berlibur ke Pantai Srau yang ada di Pacitan, Jawa Timur. Di sekitar pantai beberapa ibu ibu menjual hidangan olahan dari ikan . Namun jika sobat ingin berekperimen, sobat bisa memsak sendiri makanan yang ingin sobat santap di tempat ini . Dan sobat di sini bisa beli ikan. Ikan yang sering di jual di tempat ini adalah ikan panjo. Harga satu ekor ikan panjo dengan ukuran lumayan besar yakni Rp. 40.000,-. Banyak wisatawan yang mengolah ikan panjo ini dengan cara dibakar sendiri. Tinggal mencari ranting pohon yang berjatuhan di sekitar pantai, lalu membuat api unggun kecil untuk membakar. Maka ikan panjo siap untuk dinikmati beramai ramai dengan para sahabat di malam hari.jugan dengan menikmati suasana pantai yang sangat tenang.

Ok sob, segitu saja untuk hari ini. 

Semoga bermanfaat dan SELAMAT BERPIKNIK

Wassalamu'alaikum Wr Wb.

Comments

Popular posts from this blog

PACITAN INDAH _ PESONA PACITAN

PACITAN INDAH - Assalamu'alaikum Wr Wb Kalau di postingan yang lain saya membahas tentang pantai, pembahasan kali ini bukan masalah pantai lagi sob. Memang tempat wisata di pacitan paling banyak dijumpai dan paling banyak terkenal adalah pantainya. Namun kota 1001 goa ini tidak hanya memiliki tempat wisata itu saja sob.

AIR TERJUN CURUG GRINGSING TEGALOMBO PACITAN _ PESONA PACITAN

AIR TERJUN CURUG GRINGSING TEGALOMBO PACITAN - Assalamu'alaikum Wr Wb Walaupun kota yang dijuluki sebagai kota 1001 goa ini memiliki banyak wisata Goa dan pantai, tetapi masih ada wisata yang lain yang berada di kota 1001 goa ini sob. Seperti halnya wisata PINUS KITA ( click to view page ) dan wisata PACITAN INDAH ( click to view page ).  

PANTAI WATU KARUNG _ PESONA PACITAN

PANTAI WATU KARUNG _ Assalamu'alaikum Wr Wb Indonesia merupakan negara yang kaya akan wisata yang ada di setiap daerah. Berbagai wisata pun terkadang menjadi ikon sebuah kota yang ada di Indonesia bahkan juga menjadi ikon sebuah negara.