Skip to main content

PANTAI NGIROBOYO _ PESONA PACITAN

PANTAI NGIROBOYO - Assalamu'alaikum Wr Wb

Akhir akhir ini pacitan mulai dikenal oleh masyarakat. Kota yang dijuluki sebagai kota 1001 goa ini merupakan tempat kelahiran SBY yang memiliki banyak tempat wisata yang bisa anda kunjungi.

Tidak heran kalau akhir pekan kota 1001 goa ini memiliki banyak pengunjung dari wisatawan lokal maupun mancanegara. Kota ini memiliki panorama alam yang sangat indah sob.

bp.blogspot.com
Banyak sekali daerah pesisir Kabupaten Pacitan yang memiliki panorama indah sob. Mungkin banyak orang yang tidak tahu dan tidak terkenalnya saja tempat tempat tersebut. Juga belum di terkelola secara resmi oleh pemerintah daerah saja. Tapi tempat yang belum terkenal oleh wisatawan tersebut tidak kalah menarik tentunya.

Salah satu pantai yang berada di kota 1001 goa ini yang tida kalah menarik adalah PANTAI NGIROBOYO. Mungkin sobat sudah tidak asing lagi dengan pantai ini. Pantai yang satu ini kini mulai berbenah sob. Dikarenakan banyak wisatawan yang kini mulai mengenal tempat ini.

Pantai yang terletak di muara SUNGAI MARON ini mulai terkenal dikarenakan tempat ini setiap tahun digunakan untuk event lomba dayung. Lomba dayung yang di selenggarakan di Pantai ini dengan menyusuri muara sungai yang terhubung dengan SUNGAI MARONSUNGAI MARON adalah salah satu tempat wisata yang ada di Kabupaten Pacitan yang memiliki panorama indah dan unik, Anda akan menyusuri sungai yang memiliki air yang cukup jernih. Aliran Sungai ini di kelilingi dengan pepohonan kelapa di sepanjang tepian sungai dan bermuara di PANTAI NGIROBOYO.

Sayangnya Pantai Ngiroboyo ini masih keterbatasan infrastruktur sob. Selain keterbatasan infrastruktur pantai ini belum banyak dikenal masyarakat. Pantai yang berada di muara SUNGAI MARON ini sangat sayang kalau tidak banyak wisatawan yang mengunjunginya. Dikarenakan tempat ini sangat bagus sob dan juga memiliki panorama yang indah dan unik.

                                xtgem.com


Jika sobat sudah berada di pantai yang satu ini dan sobat menyusuri pantai ini sobat akan menemukan sungai yang sangat indah. Sungai ini adalah SUNGAI MARON tersebut. Sungai ini juga menjadi satu paket dengan Pantai ngiroboyo. Dengan menyuguhkan keindahan airnya yang hijau membiru berpadu dengan pepohonan hijau di kiri-kananya.

Untuk sobat yang yang ingin menyusuri kali maron ini, anda bisa datang ke hilir sungainya di Desa Dersono. Jalanya dari pertigaan aspal ke jalan rabat dekat papan masuk Ngiroboyo tadi, ikuti aspal yang menuju PANTAI WATU KARUNG sampai bertemu jembatan yang di bawahnya merupakan aliran sungai Maron. Di situ anda bisa menghubungi warga sekitar yang menyewakan perahu untuk berpetualang menyusuri Sungai Maron hingga bermuara di Pantai Ngiroboyo.

Untuk sobat yang senang berfoto jika sobat ke pantai yang satu ini, sobat akan dimanjakan dengan spot spot yang menarik. Salah satunya sungai maron. Tapi tidak hanya itu sob masih banyak spot yang menarik tentunya yang ada di pantai yang satu ini. Di sebelah timur pantai ini juga ada bukit yang bisa sobat kunjungi. Tetapi untuk akses ke bukit ini sobat harus menyebrangi sungai. Dan untuk ke tempat ini sobat bisa lakukan ketika air surut. Biasanya waktu kemarau.

Di bukit tersebut sobat bisa menikmati pantai Ngirboyo dari atas. Dan juga untuk berfoto sangat cocok sob. Selain itu sobat juga bisa melihat bebatuan PANTAI KLAYAR lengkap dengan semburan Seruling Samudranya.

Selain jelajah ke bukit timur dan menyusuri sungai, sobat juga bisa menikmati Keindahan PANTAI KLAYAR dari sisi yang lain setelah pulang dari Pantai Ngiroboyo. Yaitu dari bebatuan tebing timurnya. Dari sini sobat bisa menikmati keindahan pantai tersebut dari ketinggian dan juga pas untuk menyaksikan sunset. Jalan ke tebing ini adalah pertigaan rabat yang bertuliskan "Pantai Ngiroboyo / Klayar", kalau dari arah ngiroboyo belok kiri sebelum pertigaan aspal arah PANTAI WATU KARUNG.

Beberapa Fasilitas yang ada di Pantai Ngiroboyo anatara lain yaitu gardu pandang, melalui gardu pandang inilah sobat dapat menikmati semilir angin laut khas pantai selatan. Selain itu kini di Pantai ngiroboyo juga sudah di bangun fasilitas MCK yang bisa di gunakan oleh pengunjung Pantai tersebut.

Untuk akses ke pantai ini, sobat bisa melalui beberapa jalur di antaranya yaitu:
  •  Melalui jalur ke PANTAI WATU KARUNG namun bila Anda melewati jalur ini beberapa tanjakan dan tikungan tajam siap menanti, Silahkan Anda ikuti papan penunjuk arah ke pantai Ngiroboyo.
  •  Melalui jalur ke WISATA GOA GONG yaitu tepatnya di Pertigaan kecamatan punung atau sebelah barat SPBU Punung silahkan Ambil jalur menuju ke Wisata Goa Gong kemudian jika sudah sampai di area Goa Gong silahkan Ambil jalur ke kanan (jalur ke Pantai klayar) atau menuju desa kalak ikuti jalur utama hingga Anda menemukan papan penujuk ke pantai Ngiroboyo. Akses jalan menuju Pantai Ngiroboyo selepas dari jalur PANTAI KLAYAR maka Anda akan melewati jalan rabat , hati-hati saat melewati jalur ini karena jalan lumayan sempit.
Sekian untuk postingan kali ini jangan lupa untuk berkunjung ke postingan saya yang lain.

semoga bermanfaat dan SELAMAT BERPIKNIK

Wassalamu'alaikum Wr Wb

Comments

Post a Comment

Popular posts from this blog

AIR TERJUN CURUG GRINGSING TEGALOMBO PACITAN _ PESONA PACITAN

AIR TERJUN CURUG GRINGSING TEGALOMBO PACITAN - Assalamu'alaikum Wr Wb Walaupun kota yang dijuluki sebagai kota 1001 goa ini memiliki banyak wisata Goa dan pantai, tetapi masih ada wisata yang lain yang berada di kota 1001 goa ini sob. Seperti halnya wisata PINUS KITA ( click to view page ) dan wisata PACITAN INDAH ( click to view page ).  

INDAHNYA PANTAI PIDAAN _ PESONA PACITAN

INDAHNYA PANTAI PIDAAN - Assalamu'alaikum Wr Wb. Selamat sore sob, udah 2 hari nggak ketemu. Dan ini saya ngeblog lagi. Oke langsung saja. Dalam postingan kali ini masih mengenai pantai sob. Maklum, pacitan banyak pantainya. Dan di postigan ini membahas tentang PANTAI PIDAAN.

PESONA INDAH PANTAI SRAU PACITAN _ PESONA PACITAN

 PESONA INDAH PANTAI SRAU PACITAN - Assalamu'alaikum Wr Wb Selamat pagi sob, bertemu lagi dengan saya. Dalam postingan kali ini masih seperti postingan sebelumnya, kita masih jalan jalan dulu sob di pantai. Kalau sebelumnya kita membahas tentang  PANTAI SOGE kali ini membahas tentang PESONA PANTAI SRAU PACITAN.